Anies Diantar Naik Motor ke Loket Polisi Buat SKCK untuk Pilpres 2024

Anies Baswedan mendatangi Baintelkam Polri Jaksel untuk membuat Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) jelang Pilpres 2024.

Jakarta, CNN Indonesia

Bakal calon presiden (capres) Koalisi Perubahan Anies Baswedan mendatangi Loket Pelayanan Masyarakat Baintelkam Polri, Jakarta Selatan, Senin (25/9) untuk membuat Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) jelang Pilpres 2024.

SKCK sendiri merupakan salah satu persyaratan untuk mendaftar sebagai kontestan Pemilu 2024. Pendaftaran capres-cawapres sendiri akan dibuka pada 19-25 Oktober 2024.

Pantauan CNNIndonesia.com, Anies tiba pada pukul 11.45 WIB dengan menumpangi sepeda motor berwarna hitam.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Diantar asisten,” kata Anies di lokasi.

Ia mengaku sengaja menggunakan sepeda motor lantaran jaraknya sangat dekat dengan rumah.

Anies mengenakan kemeja putih bermotif kotak-kotak seraya menenteng amplop coklat. Ia mengatakan sudah membawa persyaratan yang lengkap untuk pembuatan SKCK.

“Insya Allah sudah,” ucap dia.

Usai turun dari motor, Anies berjalan sendiri area loket pendaftaran SKCK. Ia sempat menyapa beberapa warga yang ada di lokasi.

Jelang Pilpres 2024, Anies telah mendeklarasikan diri sebagai bakal capres Koalisi Perubahan. Ia menggandeng Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin sebagai cawapres. Sejauh ini Koalisi Perubahan digawangi oleh Partai NasDem, PKB, dan PKS.

Anies-Cak Imin sendiri telah memenuhi syarat ambang batas pencalonan presiden. Dukungan dari tiga partai itu cukup bagi mereka untuk melenggang di Pilpres 2024 dengan memiliki 167 kursi parlemen.

(mnf/DAL)


[Gambas:Video CNN]



Source link